Kesadaran
akan hidup sehat masyarakat Indonesia termasuk dengan makanannya. Untuk itu
HokBen menyajikan menu ikan salmon yang di grilled atau dipanggang. Orang
Jepang menyebut grilled -> guriru. Saat melihat foto di instagram Hokben rasanya
langsung ngiler pingin coba! Bisa dilihat kalau salmon fillet-nya ini besar,
ditemani sama salad pula. Mantap!
Alasan
kenapa Hokben menyajikan menu dengan bahan dasar ikan dijelaskan mba Rini
Yuniarti ( Store manager Hokben Transyogi Cibubur). HokBen berkomitmen untuk
memberikan kebaikan bagi pelanggan lewat menu sehat. Bukan Cuma Salmon Guriru
aja, menu sehat di HokBen ada bermacam-macam seperti Furi-furi salad, Tokyo
Salad Bowl, Sukiyaki, Shirataki soup.
Kandungan yang ada di dalam salmon ada banyak mulai dari asam
lemak omega-3, vitamin B12, mineral seperti kalium, selemium bermanfaat untuk
tubuh kita. Salmon juga cocok dikonsumsi anak-anak sampai orangtua termasuk ibu
hamil. Berikut manfaat ikan salmon bagi kesehatan kita!
Salmon Guriru HokBen |
- Menyehatkan jantung
- Menunjang perkembangan otak
- Menyehatkan tulang
- Mengatasi depresi
- Menjaga kesehatan rambut dan kulit.
Asyiknya kita bisa menikmati Salmon Guriru di HokBen dengan harga
IDR 80,000! Salmon fillet yang disajikan 100gr lho, dijamin kenyang deh! Oh
iya, kalian bisa pesan Salmon guriru termasuk nasi putih. Promo ini Cuma sampai
bulan Juli 2019 yaa!
Salmon Guriru
Salmon Guriru HokBen |
Salmon fillet yang dipanggang ini bisa dinikmati dengan salad. Isi
saladnya pun beragam seperti tomat ceri, lettuce, wortel, kol ungu dan daun
mizuna. Dalam pembelian menu ini kamu akan dapat salad dressing yakni original
mayones HokBen yang legendaris!
Nggak itu aja, HokBen menyediakan 2 pilihan
salad dressing lainnya yakni Japanese dan Shiza salad dressing. Untuk Japanese
dressing adalah saus wijen yang rasanya manis, untuk Shiza dressing (Caesar)
rasanya asam yang segar. Mau coba salah satu salad dressingnya? Tinggal tambah
5 ribu aja kok! Saya sendiri suka sama Japanese dressing-nya.
Salmon fillet yang dipanggang ini disajikan dengan saus teriyaki
yang gurih, ada irisan buah lemon dalam menu ini untuk pelengkapnya. Daging salmon
yang lembut dipadukan dengan saus teriyaki khas HokBen yang gurih menurutku
cocok buat lidah Indonesia. Salad yang disajikan masih fresh jadi saat tekstur
lembut ikan salmon dan saldanya digabung jadi seimbang. Bikin nagih deh!
salad dressing untuk Salmon Guriru |
Untuk saat ini menu Salmon Guriru sudah tersedia di 23 outlet
yakni Mal Cibubur Junction, Mal Botani Square, Bogor, Mal Sumarecon, Bekasi, Boulevard
Sumarecon, Bekasi, Mal Pluit, Gajah Mada Plaza, Mal Taman Anggrek, Mal Central
Park, Margonda, Depok, Mal Kelapa Gading 2, Mal Lippo Karawaci, Alam Sutera, BSD
Square Serpong, Harapan Indah, Bekasi, Kartika Chandra, WTC, Setiabudi 1, Padjajaran,
Bogor, Transyogi, Cibubur, Mal Puri indah, Mal Artha Gading, Mal Pondok Indah 1
Dan jangan kuatirdengan bahan masakan yang digunakan HokBen sudah
bersertifikat Halal dari MUI dan teruji sesuai standar keamanan pangan (food
safety)
Kemarin saya dan teman-teman blogger berkesempatan mencoba menu
ini di HokBen Transyogi. Tempat parkirnya luas dan ada layanan drive thru juga.
Di outlet ini tersedia mushola juga. di outlet HokBen Transyogi ini kita bisa
juga mengadakan birthday party!
Hokben Transyogi |
Kita bisa makan di tempat (dine in) bawa pulang (take away) juga
drive thru. Kalau mager karena ogah terjebak macet kamu bisa pesan lewat
aplikasi HokBen yang bisa diunduh di Playstore dan AppStore.
Salmon Guriru HokBen |
Yang gemar makan ikan atau pingin cobain ikan salmon, nggak usah jauh-jauh, ke HokBen aja!