Halo Juli, wah aku nyaris nggak isi blog nih.. kena writer’s block hehe. Nah biar nggak kosong kayak gurun pasir akum au bahas Wardah Seaweed Micellar water yang sekarang menggeser posisi micellar water favoritku!
![]() |
wardah seaweed micellar water |
Baca juga Ovale Micellar water review
Pasti udah nggak asing dengan manfaat micellar water ya, intinya membersihkan kulit dari makeup, debu. Yang aku suka tuh nggak mengandung alcohol dan parfum. Aku biasanya pakai yang Ovale yang hijau tapi pas lagi gratis ongkir kok pada habis, akhirnya aku pilih si Wardah ini.
Wardah Facial Foam Seaweed dan WardahFace mask Seaweed
Karena 2 varian produk Wardah yang seaweed nggak pernah zonk, akhirnya aku coba deh. Ada yang 100 ml dan 240 ml, aku langsung beli yang besar. Harga yang 240 ml ini 37 ribuan di e-commerce
Klaim dan kandungan Wardah Seaweed Micellar Water
Kalim: membersihkan makeup on the go (nggak neko-neko ya)
Kandungan: ekstrak rumput laut dan mentimun yang berfungsi untuk menenangkan dan mempertahankan kondisi kulit normal. Bio cleansing active dari olahan minyak zaitun diformulasikan untuk membersihkan segala jenis kulit.
![]() |
kandungan wardah seaweed micellar water |
Jadi micellar water ini untuk all skin type, buat acne prone skin kayak aku cocok nggak? Sebelumnya bahas produknya dulu yaa
Tekstur micellar water Wardah ini sama kayak yang lain, cair kayak air putih biasa. Ada sedikit wanginya tapi nggak nyegrak. Dan yang aku suka, micellar water ini nggak kasih efek panas kalau bersihin area mata. Beberapa micellar water yang pernah kucoba bikin kulit area mata panas.
Untuk menhapus eyeliner yang waterproff, micellar water Wardah ini bisa diandalkan kok. Terus aman nggak di kulit yang rentan jerawatan atau berminyak? Alhamdulillah aman. Nggak bikin breakout sama sekali.
Oh iya, micellar water Wardah Seaweed ini alcohol free juga, makin cyintaah~
![]() |
wardah seaweed micellar water |
Jadi yang aku suka dari Wardah Seaweed Micellar Water ini adalah
- Cocok di kulit
- Isinya banyak (jarang ada yang ngeluarin lebih dari 200 ml kna)
- Alcohol free
Yang kurang kusuka
- Sejauh ini nggak ada, tapi aku nggak tahu apa gampang dicari offline-nya atau nggak, beneran nggak kemana-mana soalnya hiks…
Apa kalian pernah coba rangkain produk Wardah yang Seaweed? Aku belum coba face scrubnya nih~
Semoga postingan ini informatif dan bermanfaat, sehat selalu untuk kita semua, aamiin!