Ada yang suka malas pakai krim pelembab wajah nggak? Seperti krim pagi atau krim mam contohnya, aku sendiri nggak telaten karena nggak suka efek lembapnya yang lama menyerap di kulit. jadi aku coba face toner yang lebih ringan, hari ini mau bahas Face essence Hanasui Flawless Glow.
Aku masih suka sama toner sebelumnya yakni Herborist Rose water, udah beli 3 kali. Tapi pingin pakai toner yang kandungannya lebih banyak seperti ada niacinamide-nya, jadi aku coba aja essence yang bisa dipakai sebagai toner, yang klaimnya mengandung niacinamide 2%.
Harga di oren sekitar 18-20 ribuan untuk 100 ml. Klaim Hanasui Flawless Glow 10 Power Essence
- Mencerahkan wajah
- Meningkatkan kolagen pada kulit
- Menjaga elastisitas kulit
- Menghaluskan dan melembapkan kulit
Enggak neko-neko ya klaimnya, aku memang lagi cari skincare yang simpel aja dengan harga yang terjangkau. Kandungan dalam essence ini ada beragam misalnya:
- Niacinamide 2% untuk mengurangi sebum dan mencerahkan
- Sodium Hyaluronate untuk menghidrasi kulit, menjaga kelembapan, anti bacteria.
- McGlucan untuk anti iritasi, boost collagen
- Betaine untuk menghaluskan dan melembutkan kulit
Buat kulitku yang sekarang masuk ke kategori kombinasi jadi baru ngeh kalau menjaga kulit terhidrasi itu penting sekalipun gampang berminyak. Mencegah keriput dari Sekarang hehe. Kapan-kapan mau coba essence yang acne series yang warna putih dan hijau.
Face essence ini masih mengandung alkohol, tapi bismillah coba alhamdulillah nggak bikin kulit breakout atau gatal-gatal. Dulu pernah pak face toner dari Acnes juga Viva dan ada kandungan alkohol dan cocok juga di kulitku.
Warna dari Hanasui Essence Flawless Glow ini transparan kayak air putih tapi teksturnya.. apa ya, licin? encer? Namanya juga essence, kan? Enaknya jadi cepat meresap ke kulit, lebih cepat dibandingin dengan tekstur gel atau krim. Apa essence ini punya wangi? Ada sedikit wangi manis juga sedikit wangi obatnya, tapi nggak mengganggu di indera penciuman kok.
Aku pakai essence ini sebelum menggunakan serum atau sunscreen. Kalau mager banget biasanya cuci muka terus pakai toner essence ini aja terus blas tidur. Nggak ada efek dinginnya tapi auto lembut dan glowing sehat alami.
Aku udah pakai sampai sisa setengah alhamdulillah masih cocok, kalau ngomongin mencerahkan di aku belum terlihat. Harganya juga masih di bawah 30K jadi nggak nuntut hasil kilat. Yang penting kulit sehat ygy~
Ada yang punya rekomendasi face essence yang terjangkau? Bpleh share di kolom komentarnya dong!
Semoga postingan ini bermanfaat!
7 komentar
Kulitku juga berminyak mbak dan aku pikir ga butuh pelembab ya kak, ternyata tetap butuh, skrg aku udah mulai rajin pakai moisturizer, wlpn sebenernya males bgt karna aku bukan orang yg telaten skincare an.
BalasHapusProduknya Hanasui ini aku belum coba, mungkin nanti aku coba.
Terima kasih ulasannya. Tentunya krim pelembab wajah aman bagi kulit, terutama kulit sensitif dan mudah berjerawat
BalasHapusLoreal essence juga murah kakkk, ada kemasan mungil travel kit terjangkau kantong 👌
BalasHapusPenasaran banget pakai produk hanasui ini kayaknya enak banget ya mba. Cocok untuk kulitku ngga ya
BalasHapusHarganya ramah di kantong banget ya kak, o iya ini buat cowok bisa nggak ya?
BalasHapusBelum pernah pakai Hanasui. Ini cocok buat segala jenis kulit ya, mbak? Kalau di minimarket tersedia gak ya? Atau harus beli di toko khusus kosmetik?
BalasHapusSkincare Hanasui ini beragam produknya ya, yang saya ketahui harganya cukup ramah di kantong, btw essence Hanasui ini seperti toner ya mba? Yang diapply sebelum memakai serum
BalasHapusJangan pake link ya, terimakasih!