lomba blog

Obati Mata Kering dengan Insto Dry Eyes

Rabu, Juli 31, 2019


Akhir-akhir ini sudah tidak asing dengan pemandangan masyarakat menggunakan masker di tempat umum apalagi halte bus dan stasiun di Jakarta. Polusi di ibu kota ini bisa mengancam kesehatan tubuh kita, menggunakan masker diharapkan bisa mengurangi racun dari asap kendaraan dan debu masuk ke dalam tubuh tapi bagaimana kita bisa melindungi mata kita?

Add caption

Debu dan asap kendaraan bisa masuk ke mata dengan mudah, umumnya pengendara bermotor menggunakan kacamata untuk meminimalisirnya, tapi masih banyak hal yang mengancam kesehatan mata kita selain debu dan polusi seperti uap panas saat memasak, asap rokok di sekitar, blue light dari layar televisi juga gadget.

Akhir-akhir ini saya sering pergi naik angkutan umum, walaupun sudah mengenakan kacamata untuk membantu penglihatan tapi masih sulit menghindar dari asap kendaraan . karena nggak mungkin jalan-jalan pakai kacamata renang. Dan asap metro mini sukses bikin mata perih dan itu adalah hal yang nggak nyaman.

kemacetan ibu kota

Saat di rumah saya juga hobi banget baca ebook, web-comic dan streaming video, kadang sampai binge watching. Keasyikan itu akan berhenti sampai aku merasa mata lelah. Kadang bandel dan lanjut terus, pas sukses mata sepet baru nyesel karena nggak bisa tidur..

Kenapa kalau kebanyakan mantengin layar gadget bisa bikin mata pegel? Hasil penelitian dari  Dr Celia Sanchez bersama timnya dari Universitas Madrid, menyatakan bahaya radiasi LED bisa menyebabkan kerusakan pigmen sel-sel epitel pada lapisan luar retina. Yang bikin bahaya, sadar atau nggak saat kita mantengen gadget kita sering lupa mengistirahatkan mata kita dengan berkedip.


insto dry eyes
Insto Dry Eyes

Dampak dari jarang mengedipkan mata bisa membuat mata kering. dampak selanjutnya adalah mata sepet atau lelah. Kalau mata kita udah mulai lelah, yang dirasakan biasanya sulit konsentrasi, mata terasa panas atau kering, salah lihat atau mata sepet. Nggak enak pokoknya.


Mencegah mata kering ada banyak caranya, yang paling mudah adalah dengan rajin mengedipkan mata. Bukan kedip genit yaa. Istirahatkan mata dari layar gadget dengan mengalihkan pandangan dalam 5 menit sekali. Sekalian biar kamu awas dengan keadaan sekitar.


Atur cahaya layar gadget sesuai dengan kenyamanan mata, untuk yang hobi membaca ebook seperti saya lebih baik gunakan mode baca di smartphone. Cahaya biru dari LED bisa membahayakan retina mata kita. Begitupun di komputer dan laptop, mencegah lebih baik dari mengobati.


Kalau mata sudah sepet, obat yang paling mudah dicari adalah dengan mengompres mata. Caranya dengan menggunakan handuk yang dibasahi dengan air hangat atau menggunakan kantung teh, kompres mata dalam waktu 5-10 menit untuk mata lebih rileks.


Kalau yang beraktivitas di luar rasanya nggak mungkin membawa kompres mata atau teh kemana-mana. Lebih mudah bawa tetes mata ya? Obat tetes mata yang selalu kubawa ya Insto Dry Eyes.


insto dry eyes
Insto Dry Eyes

Waktu terjebak macet atau di tempat umum dalam waktu yang cukup lama biasanya mata saya akan terasa panas dan bawaanya pingin ngucek mata. Mengucek mata itu seperti guilty pleasure-padahal bisa bikin iritasi mata. Biasanya saya mencari tempat indoor untuk menggunakan obat tetes mata.


Kenapa Insto Dry Eyes? Kandungan yang ada dalam Insto adalah bahan aktif yang bisa menghindari kekeringan pada mata dan menjadi pelumas untuk mata sekaligus membunuh bakteri yang masuk pada mata. Sederhananya bahan aktifnya bisa bekerja sebagai air mata buatan.


insto dry eyes
keterangan Insto Dry Eyes
insto dry eyes
keterangan Insto Dry Eyes

Yang saya suka dari Insto dry eyes ini tidak memberikan efek dingin di mata, benar-benar terasa seperti air biasa. Produk ini juga bisa dibeli di mini market sampai drug store dengan harga sekitar 15 ribuan.

Yuk sayangi mata kita dari sekarang!

You Might Also Like

14 komentar

  1. mata kering emang ganggu, apalagi kalo pas emang kerjaan lagi banyak menatap laptopd an henpon, ga nyaman sekali

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aku sering lupa waktu pas baca komik/novel di hape, pas mata sepet baru berhenti

      Hapus
  2. Mata kering kagak enak banget mba, udah pernah merasakan dan itu sangat sakit dan harus di tetesin cairan khusus mata dan kayanya instodryeyes bagus ya mba

    BalasHapus
  3. Mata kering memang ga enak dan ga nyaman banget :( aku sering mengalaminya juga. Untung ada solusinya yaa insto dry eyes. Aku juga stock di rumah.

    BalasHapus
  4. Insto ini memang juara untuk atasi mata kering. Aku juga pakai insto...

    BalasHapus
  5. Kena gadget, debu kendaraan pasti mata rawan rusak.
    Jangan sampai kejadian seperti itu iya mba, mau beli insto di kotak P3K ah, agar kalau kelilipan tidak usah dikucek, tapi ditetesi Insto agar mata tetap sehat.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau mau jalan-jalan saya juga bawa 😆

      Hapus
  6. Nah ini nih gak asiknya kalau menatap layar kompi kelamaan bisa jadi mata kering

    BalasHapus
  7. Selain lipstik dan sunscreen, aku wajib bawa insto dry eyes ini di tas ke mana pun. Sebenarnya aku disaranin pake kacamata sama dokter agar mata gak kontak langsung sama debu. Tpi aku kan jenis manusia yg gak suka pake kacamata. Jadi ya bawa insto kemana2 jadi solusi yg gampang beud... Mbak ee, aku kangen. Hahaha

    BalasHapus
  8. Insto ini barang wajib di Pontianak apalagi sudah masuk musim asap seperti ini. Mata gampang perih karena kabut asap ditambah lagi sering bantak debu bekas pembakaran. siapin deh dalem tas

    BalasHapus

Jangan pake link ya, terimakasih!