event

Kenapa d'HOT Music Day 2018 Seru Banget?

Selasa, Maret 13, 2018

Hai semua, tahu kan kalau tanggal 9 Maret kemarin adalah Hari Musik Nasional di Indonesia? Banyak banget musisi tanah air yang bersemangat akan hari nasional ini. Nah aku dan beberapa teman blogger berkesempatan ikut acara d'HOT Music Day 2018 yang diadakan detikcom! Seru banget lho, yuk yang penasaran di baca!
d'HOT Music Day 2018
Event musik d'HOT Music Day 2018 ini spesial lho, karena kalian bisa streaming lewat website detikcom dan detikhot untuk menyaksikan musisi yang manggung secara real time. Nggak itu aja, acaranya berlangsung selama lebih dari 11 jam!!

d'HOT Music Day 2018 ini berlangsung di Ground Floor, Kuningan City Mall. Aku datang lebih pagi untuk registrasi ulang dan untungnya sudah banyak teman blogger lainnya yang sampai di lokasi, jadi kita narsis dulu ya!
d'HOT Music Day 2018
d'HOT Music Day 2018
Oh iya, ada banyak musisi yang memeriahkan acara ini.. Lebih dari 25 musisi lho! Dari banyak musisi itu aku sangat antusias menunggu penampilan Vidi Aldiano dan.. Alhamdulillah bisa foto bareng hehehe *rejeki anak salehah kah ini?*
vidi aldiano dan fans
d'HOT Music Day 2018
Yang memeriahkan d'HOT Music Day 2018 adalah:
Juicy Luicy, Nadia Fatira, Nonaria, Adrian Khalif, Ardhito
Pramono, Ify Alyssa, Angela Vero, Rendy Pandugo, Vidi Aldiano, The Overtunes, Fade2Black, Badai Romantic Project, Dengarkan Dia, Mulan Jameela dan masih banyak lagi.
d'HOT Music Day 2018
d'HOT Music Day 2018
Nggak musisi juga, menteri dan pejabat ikut meramaikan acara ini seperti Basuki Hadimuljono (Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat), Hanif Dhakiri (Menteri Tenaga Kerja), Budi Karya Sumadi (Menteri Perhubungan), serta pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno.

Ada musisi favoritmu kah?

Jadi acara dibuka dengan penampilan band Hi Friday. Dengan membawakan lagu 'Teenage Dream' dari Katy Perry membuatku pingin joget tapi jaim-jadi diem deh heheh..
Hello Friday
d'HOT Music Day 2018
Kemudian Hi Friday membawakan single pertama mereka berjudul 'Bayang Masa Lalu'. Liriknya nyis-kinyis deh, bisa kalian cek di Youtube lho! Kemudian Hi Friday pun
menutup aksinya dengan lagu 'Satu Hati' dari NOAH.

Kemudian kami dihibur dengan Ify Allysa, suaranya merdu banget. Ia menyanyikan lagu "Adelaide's sky" dan "Inikah namanya cinta?" By the way, Ify adalah mantan personel band Blink, pasti pernah denger kan grup musik Blink?
Ify Allysa
d'HOT Music Day 2018
Selain itu Ify juga menyanyikan single-nya yang bertajuk "Gitar". Di acara ini tiap musisi membawakan single mereka, aku jadi tahu karya-karyanya dan sennag bisa langsung melihat mereka membawakan lagunya secara live!

Setelah Ify, acara dilanjutkan dengan penampilan Angela Vera. Finalis acara musik dari Belanda yang membawa nama Bangsa ke kancah musik internasional is here!
angela vero
d'HOT Music Day 2018
Berbeda dengan suara Ify yang lembut, Angela Vero suaranya punya ciri serak-serak tinggi membawakan dua single-nya yakni 'Work it' dan 'Show me what you got'

Aku suka dengan lagunya Angela Vero yang Show me what you got. Isi liriknya memotivasi kita untuk nggak menyerah dengan impian. Musiknya yang nge-beat bikin kamu semangat deh!

Kemudian Yakop dapat giliran memeriahkan event ini. Yakop membawakan lagu dengan judul Sementara dari band Float. Dilanjutkan dengan menyanyikan lagu single-nya Menunda, Yakop sempet bilang "Buat kalian yang suka bermain-main dengan hati, stop bermain hati! Setia dengan pasangan kalian" Langsung heboh deh venue-nya hahaha.

Mengakhiri penampilannya, Yakop membawakan lagu 'Kau Cantik Hari Ini' yang ditujukan buat aku semua penonton di venue dan dimana saja yang lagi nonton lewat streaming.

Tentu acara ini diberikan break, kan nggak mungkin juga streaming nonstop (kuota akan berteriak)
Acara kembali dilanjutkan jam 2 siang. Ada Ayudita dan Ditto Nugraha yang membawakan lagu 'Nurlela' ciptaan Bing Slamet. Dilanjutkan dengan lagu 'Bersenyawa' Tahu, ngga? Ternyata lirik lagu itu adalah surat cinta mas Ditto buat mba Ayudita! So sweet sangat!
Ayudita dan Ditto Nugraha
d'HOT Music Day 2018
Venue menjadi heboh saat Armand Maulana naik ke panggung. Vokalis band GIGI ini sempat sharing tentang solo project-nya. Katanya di solo porject ini ia bisa menyalurkan ada yang tidak bisa disalurkan band GIGI. Jadi lebih bebas gitu~
armand maulana
d'HOT Music Day 2018
Kang Armand menyanyikan dua lagu siang itu, yakni Tunggu di sana dan Sebelah mata yang diciptakan oleh Lale dan Nino. Suaranya yang khas dan gayanya yang enerjik bikin kami bersorak. Keren banget! Kami sempat foto bareng juga lho!
d'HOT Music Day 2018
Ardhito Pramono, cowok berkacamata dan rambut kriwil nan kece membuatku melting. Dengan aliran musik jazz, suaranya saat menyanyikan single The sun bikin aku kepo dengan medsosnya hahaha.. MUST LISTEN deh pecinta jazz! Dhito menutup penampilannya dengan lagi "Di Senayan". Langsung aku sub akun YT-nya hehe..
ardhito pramono
d'HOT Music Day 2018
Kemudian, giliran Vidi yang naik ke panggung.. Jangan ditanya, yang histeris banyak kok hehe.
vidi aldiano
d'HOT Music Day 2018
Vidi sempat bilang "Di hari musik nasional ini, nggak dikhususkan buat musisi aja-penikmat musik juga. Kita diingatkan bahwa musik Indonesia itu keren-keren!" Vidi menyanyikan 3 buah lagu yakni, Terbenar, Hingga nanti dan Definisi bahagia.

Badai Romantic Project, Nadya Fatira, Novita Dewi, Volmax, Rendy Pandugo, Adrian Khalif, Fade2Black, The Overtune, NonaRia, Virzha, Mulan Jameela, Om PSP, Gojek Online dan para mentri dan pejabat juga meramaikan acara ini sampai tengah malam. Sayang aku harus mengejar kereta jadi tidak bisa mengikuti acara sampai akhir.

Namun, dari list musisi di atas aku jadi tahu banyak musisi Indonesia yang tadinya aku nggak tahu. Seperti Volmax dengan musik EDM-nya digabungkan dengan suara vokalisnya merdu.
volmax band
d'HOT Music Day 2018
NonaRia juga! Dengan menyanyikan lagu yang sederhana dengan lirik yang bikin ketawa dan suara vokalisnya yang unik.  Genre musik jadul (1960an) dan pakaian jadul yang dikenakan sangat unik di mataku. You have to listen to them!
NonaRia
d'HOT Music Day 2018
Kehadiran Virzha yang manly dan The Overtune bikin penonton pada malam itu teriak histeris. Saat Mulan Jameela naik ke panggung dia sempat memberikan wejangan buat netizen yang sering nyinyir lho hehehe
Virzha
d'HOT Music Day 2018
Mulan Jameela
d'HOT Music Day 2018
d'HOT Music Day 2018
d'HOT Music Day 2018
Nah, segini dulu ya! Yuk cintai musik Tanah Air dengan mendukung karya musisi Indonesia. Jangan secara ilegal ya.. Gimana mau maju.. Selamat Hari Musik Nasional!

Semoga postingan ini bermanfaat ya!

You Might Also Like

8 komentar

  1. seru dan positif acaranya, semoga bermanfaat dan kedepannya dunia musik dapat tempat dan perlakuan yang lebih baik ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mba, semoga makin banyak pendengarnya dari mancanegara 👍

      Hapus
  2. Seru banget kayaknya acaranya.. Jaya selalu musik Indonesia :D

    BalasHapus
  3. Seru ya, Kak, acaranya. Kapan-kapan kalau ada acara begini lagi kita ikutan yak. Ngomong-ngomong momen tak terlupakan waktu kita berburu mau minta foto bareng sama Kang Armand Maulana. Deg-deg ser banget takut nggak bisa kesampaian. Ya, kan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mba, sayang banget saya ga bisa gesit nguber yg manggung 😁 tapi seneng bisa foto bareng vidi ☺

      Hapus

Jangan pake link ya, terimakasih!